KPU Mesuji Laksanakan Rapat Pleno DPB Periode Bulan Januari 2022

Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Mesuji melaksanakan Rapat Pleno Data Pemilih Berkelanjutan (DPB) periode bulan Januari 2022, Senin (31/01/2022). 

 

Rapat pleno dilaksanakan di Aula KPU Kabupaten Mesuji dan dihadiri oleh semua Komisioner KPU Kabupaten Mesuji.  Rapat dipimpin oleh Ketua KPU Kabupaten Mesuji, Ali Yasir, S.T dan dilanjutkan oleh Ketua  Divisi Perencanaan, Data dan Informasi KPU Kabupaten Mesuji, Majeha, S.Pd.

 

Berdasarkan paparannya, Majeha mengatakan bahwa DPB mengalami perubahan, dimana jumlah pemilih periode sebelumnya berjumlah 154.133 pemilih dan periode bulan Januari 2022 berjumlah 154.128 pemilih, dengan rincian sebagai berikut : 

1. Pemilih Baru sebanyak 19 pemilih

2. Pemilih Tidak Memenuhi Syarat sebanyak 24 pemilih

3. Pemilih Perbaikan Data sebanyak 14 pemilih

 

Di akhir acara, ditetapkan Hasil Rapat Pleno  Data Pemilih Berkelanjutan (DPB) periode bulan Januari 2022 adalah 154.128 pemilih yang tersebar di 601 (Enam Ratus Satu) TPS, 105 (Seratus Lima) Desa dan 7 (tujuh) Kecamatan yang tertuang dalam Berita Acara Nomor 05/PL.01.2/1811/2022.

Berikut ini DPB by name periode Januari Tahun 2022

DPB Januari 2022

Bagikan:

facebook twitter whatapps

Dilihat 944 Kali.